JEMBER
Waowww jember...... mm,, apa yang kalian ketahui tentang Jember? Selain Anang dan Dewi Persik tentunya... hehe,
Jember adalah sebuah wilayah kabupaten yang merupakan bagian dari wilayah Provinsi Jawa Timur. Kabupaten Jember berada di lereng Pegunungan Yang dan Gunung Argopuro membentang ke arah selatan sampai dengan Samudera Indonesia. Dalam konteks regional, Kabupaten Jember mempunyai kedudukan dan peran yang strategis sebagai salah satu Pusat Kegiatan Wilayah (PKW).
Provinsi Jawa Timur yang meliputi Wilayah Hinterland Kabupaten Jember, Kabupaten Bondowoso, dan Kabupaten Situbondo. Secara administratif, wilayah Kabupaten Jember berbatasan dengan Kabupaten Bondowoso dan Kabupaten Probolinggo di sebelah utara, Kabupaten Lumajang di sebelah barat, Kabupaten Banyuwangi di sebelah timur, dan di sebelah selatan dibatasi oleh Samudera Indonesia.
Dengan luas 3.293,34 Km2, penduduk yang banyak mendiami kabupaten Jember adalah suku Jawa dan suku Madura, dengan penduduk minoritas Tionghoa dan suku Osing. Suku Madura banyak berdomisili di daerah utara dan suku Jawa banyak bertempat tinggal di Selatan dan bagian pesisir pantai.
Bahasa sehari-hari yang sering digunakan adalah bahasa Jawa dan Madura dan yang memunculkan beberapa percampuran bahasa dari dua budaya tersebut. Adanya kebudayaan Jawa dan Madura di Jember melahirkan kebudayaan baru yang bernama budaya Pendalungan.
Sebagian besar penduduk Jember berprfesi sebagai petani, dimana banyak perkebunan pribadi ataupun perkebunan yang dikelola oleh PTP Nusantara Tarutama Nusantara. Jember terkenal sebagai salah satu penghasil tembakau utama di Indonesia dan banyak memproduksi cerutu.
Jember punya banyak banget tempat wisata looo,,, salah satu tempat wisata yang terkenal di Jember itu ya Pantai Papuma :D .
Pantai PAPUMA
Pantai Papuma, pantai yang populer dan tak kalah indahnya di kawasan Jember. Tepat berada di pesisir selatan Jawa Timur, atau lebih tepatnya terletak di desa Lojejer, kecamatan Wuluhan, 45 Km arah selatan kota Jember, pantai Papuma menawarkan nuansa yang sangat indah untuk dikunjungi. Di sepanjang pantai Papuma terdapat pasir putih yang bersih dan indah, dan memungkinkan para wisatawan asing yang datang untuk berjemur di pantai tersebut. Disamping keindahan alamnya, pantai ini juga kaya akan fauna seperti Biawak, Ayam Alas, burung-burung dengan ragam jenisnya, Babi Hutan, Rusa, Landak dan Trenggiling.Di pantai ini disediakan beberapa sarana pendukung bagi mereka yang ingin menikmati suasan Papuma lebih lama, seperti penginapan dan bumi perkemahan. Saat matahari terbenam, suasana di pantai Papuma akan semakin indah untuk dinikmati. Senja yang temaram dan desir laut yang semakin bergemuruh menimbulkan suasan dramatis yang enggan untuk ditinggalkan.
JFC (Jember Fashion Carnaval)
Jember Fashion Carnaval (Indonesia: Karnaval Busana Jember) atau sering disebut JFC adalah sebuah even karnaval busana yang setiap tahun digelar di Kabupaten Jember, Jawa Timur. Karnaval ini digagas oleh Dynand Fariz yang juga pendiri JFC Center.
Sebanyak 400 an peserta berkarnaval, berfashion run way dan dance, di jalan utama kota Jember disaksikan oleh ratusan ribu penonton di kanan dan kiri jalan. Mereka terbagi dalam 8 defile yang masing-masing defile mencerminkan tren busana pada tahun yang bersangkutan. Defile pertama adalah defile Archipelago yang mengangkat tema busana nasional dari daerah tertentu secara berkala seperti Jawa, Bali, Sumatera, dan seterusnya. Defile lainnya mengangkat tema fashion yang sedang trend apakah dari suatu negara, kelompok tertentu, film, kejadian atau peristiwa global lainnya. Semua busana dibuat dalam bentuk kostum yang kesemuanya dikompetisikan untuk meraih penghargaan-penghargaan.
Arena yang digunakan untuk menggelar JFC adalah jalan utama Kota Jember sepanjang 3,6 kilometer
Cool bangeeet kan......
Sejarahnya itu gini, Berawal Dari Maraknya Group Reyog Ponorogo yang memadati jalan protokoldi saat arak-arakan budaya HUT kota Jember yang menarik perhatian warga tiap Tahun. Sehingga terciptalah ide pemikiran sebuah parade dengan jalan kaki dengan menggenakan kostum yang menarik, meriah, warna cerah serta berumbai-rumbai.
Pada saat tahun 2001 menjadi awal dari Jember Festival Carnaval, dimana Ide konsepnyanya tidak jauh beda dengan Arak-arakan sebelumnya, maka dari itu bentuk kostum dari JFC selalu menyerupai Reyog dimana pada saat itu juga terdapat acara serupa, festival kostum di negara-negara Amerika. Bahkan hingga saat ini puluhan group Reyog di kota Jember masih berpartisipasi dan mendukung kegiatan JFC tiap tahun.
Itu sebagian kecil dari the beauty of Jember, masih banyak lagi tempat wisata yang seru dan asik untuk dikunjungi. Jadi kalian pastinya gak akan nyesel kalau liburan ke Jember ^_^.